Jum’at, 17 Januari 2025 di kampus Universitas Koperasi Indonesia diadakan acara pelepasan Pegawai/Karyawan yang memasuki usia pensiun. Ada 4 (empat) orang yang masuk usia purna tugas diantaranya satu orang dosen, satu orang tenaga kependidikan dan dua orang tenaga kebersihan. Mereka adalah Ir. H. Nurhayat Indra, M.Si., Mimin Mintarsih, SE., Ajat Sudrajat dan Abim Encang.

Dalam pada itu Rektor Universitas Koperasi Indonesia, Prof. Agus Pakpahan, Ph.D mewakili keluarga besar Ikopin University menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan sebesar-besarnya kepada semua yang pensiun di hari itu serta berpesan agar tetap berkarya dengan segenap potensi yang masih ada. Pintu silaturrahim selalu terbuka dan semoga semangat kekeluargaan tetap terjalin. Demikian sambung beliau.